Rabu, 14 September 2011

10 Makanan untuk Kesehatan Kulit


  1. Ubi jalar, kaya akan vitamin A dan berfungsi sebagai anti penuaan retinol.
  2. Ceri Acerola, mengandung banyak vitamin C dan melindungi kulit dari oksidasi dan penghambat utama keriput.
  3. Minyak kelapa murni, kaya akan lemak baik yang membantu mengembalikan kelembaban kulit.
  4. Jamur, mengandung banyak Vitamin B2, yang secara dramatis mampu memperbaiki jaringan yang rusak sehingga membantu kita terlihat lebih muda dan mengkilap.
  5. Anggur merah, dapat membantu mengubah kulit kusam bersinar lagi. Kandungan polifenol-nya dapat membantu mencegah oksidasi sel kulit.
  6. Sea buckthorn Berries, adalah buah yang terdapat di daerah Himalaya. Buah ini kaya akan vitamin C dan asam lemak Omega-7. Buah langka ini menyehatkan kulit dan rambut dan membantu merangsang produksi kolagen.
  7. Tiram, sarat dengan seng, yang membantu kulit meningkatkan elastisitas kulit kendur untuk memberikan kesan lebih muda pada kulit.
  8. Teh hijau, membantu mengurangi kemerahan dan iritasi pada kulit. Teh hijau merupakan  sekutu tubuh terbaik dalam memerangi radang kulit.
  9. Mangga, mengandung lebih dari 80% vitamin A yang dibutuhkan untuk memulihkan kerusakan kulit akibat sinar matahari, kulit kusam dan keriput.
  10. Keju mengandung selenium dan mineral penting untuk melawan kulit terkelupas dan ketombe serta membantu membuat kulit bersinar indah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar